III. PEDOMAN MEMBUAT KERIS
Menurut
Ki Kapalang, membuat keris selalu dimulai dengan mengukur panjang
ganja. Kemudian bilah keris diukur berapa kali panjang ganja.Pengukuran
selalu dimulai dari pangkal(bongkot),diluar pesi,hingga pucuk.hitungnya :
CAKRA-GUNDHALA-GUNUNG-
GUNTUR-SEGARA-MADU.
Yang
baik jika jatuh Gunung,Segara dan Madu.Jika pengukurannya dibalik, jadi
dari pucuk ke bongkot,yang terbaik jika jatuh pada gunung.
Adapun pedoman membuat tangkai tombak adalah: Ukurlah panjang tangkai tombak itu dengan kepal tangan pemilik tombak.Urutannya: SANGGA-RUNGGI-SARAH-WATANG-SANGGA
dst.Yang terbaik jika jatuh Sangga.